Akhirnya Pilih Fuji Finepix SL1000

April 2013 aku harus mencari kamera dengan bajet tidak lebih dari 5 jt. Awalnya aku harus mendapatkan kamera foto dan handycam. Mana bisa???



Aku tentu harus browsing mencari kamera yang cocok dengan harga miring. Kalau harus beli DSLR menurut aku ga mungkin. Sebenarnya ada DSLR yang harganya 5 jt-an. Tapi tentu tidak cukup memuaskan! Makanya aku putuskan lebih baik beli kamera prosumer.


Setelah memutuskan untuk beli kamera prosumer, selanjutnya aku harus memilih-milih mana yang mendekati 'keinginan ideal'. Yang menjadi pertimbangan pertama adalah zoom, karena saya suka memotret dari jarak yang cukup jauh (suka mencuri-curi obyek). Aku membandingkan Nikon Coolpix P520 karena kamera ini memiliki optical zoom 42x dengan resolusi 18 MP dengan Fuji Finepix SL1000 yang memiliki optical zoom 50x dengan resolusi 16 MP. Ditoko yang sama aku mendapatkan harga yang hampir sama. Nikon coolpix P520 dibandrol dengan harga Rp 3.750.000,- dan Fuji Finepix SL1000 Rp 3.700.000,-. Saat itu, sebenarnya aku pilih Nikon P520 dengan alasan merek dan resolusi lebih besar. Tapi sayang barangnya lagi gak ada.

Pada akhirnya Fuji Finepix SL1000 menjadi pilihan. Satu hal lagi yang menguatkan aku lebih memilih kamera ini karena Fuji Finepix SL1000 memiliki dudukan lampu di samping lampu yang sudah tersedia. Dengan duit yang ada, aku bisa membeli perlengkapan yang lain seperti memori dan tas. Meskipun tidak membeli handycam, kamera ini juga bisa merekam video dengan kualitas HD 60fps dan optical zoom-mya pun tetap berfungsi. Menurutku, dengan membeli kartu memori yang cukup besar maka bisa merekam video yang cukup panjang. Kebutuhan awal yang harus membeli kamera foto dan handycam sudah dapat terpenuhi di sini.

Setelah mencoba menggunakan kamera yang baru aku beli ini, rasanya cukup terpuaskan dengan hasilnya. Sebagai orang 'hanya' senang memotret, rasanya sudah tercukupi kebutuhannya. Bayangkan kalau harus membeli DSLR tentu akan butuh banyak duit. Lensa tele tentu saja harganya tidak murah. Belum lagi harus bongkar pasang lensa ketika akan memakainya. Dengan Fuji Finepix SL1000 aku bisa memotret wide dan zoom dengan mudah dan cepat.

Semoga ini menjadi bahan referensi bagi pemula yang mau beli kamera. Tentu masih sangat dangkal, tetapi semoga bisa memberikan sedikit gambaran.

Spesifikasi Fuji Finepix SL1000
Resolusi 16 MP
50 x Optical Zoom
Batrey Lithium NP-85
LCD 3"
Memory SD, SDHC/SDXC
Video Yes (HD)

Spesifikasi Nikon Coolpix P520
Resolusi 18,1 MP
42 x Optical Zoom
Batrey Lithium EN-ELS
LCD 3.2"
Memory SD, SDHC/SDXC
Video Yes (HD)


Spesifikasi lengkap bisa dibrowsing sendiri ....

Beberapa gambar hasil jepretan Fuji Finepix SL1000 (semua masih file asli tanpa olahan)



Belajar Animasi Sederhana

Aku Tak Pernah Lelah Berjalan Film-film animasi (kartun) dewasa ini sungguh sangat menakjubkan. Gambarnya begitu menakjubka...