Bagi kamu yang susah melupakan sang mantan, sesungguhnya ini bukan hal yang buruk, tapi juga tidak baik. Lho, kok? Ya ... gak bisa melupakan mantan sebenarnya sah-sah saja, karena bisa jadi terlalu banyak "kenangan manis" selama menjalin hubungan bersamanya. Tapi kalo terus-terusan mengingatnya, jadinya gak bisa move on dong!
Ada orang yang susah melupakan sang mantan. Itu wajar saja karena memang nyatanya pernah menjalin hubungan spesial. Tapi kalo terus-terusan inget sang mantan bisa jadi akan merusak hubungan yang kalian jalin saat ini. Kenapa? Karena sangat mungkin pasanganmu saat ini akan menjadi merasa terganggu. Bukan hanya soal cemburu, tetapi merasa diduakan karena mestinya perhatianmu fokus pada pasanganmu saat ini. Nah, berikut beberapa tips yang dapat kamu coba untuk melupakan sang mantan:
1. Ingat JELEKNYA
Sebaik-baiknya sang mantan, tentu punya sisi jelek juga. Maka agar kamu bisa melupakannya, tiap kali kamu inget dia, coba inget hal-hal jeleknya yang membuat kamu tak suka sama dia. Sorry, ini bukan untuk membenci orang lain, tetapi sekedar agar kamu tidak suka dengan dia tanpa harus membencinya.
2. Mantan adalah MASA LALU
Ingat, kehidupan harus terus berlanjut. Kamu tidak boleh terjebak pada masa lalu seindah apapun itu. Hari ini dan masa yang akan datang jauh lebih penting untuk diperjuangkan ketimbang terus-terusan mengingat manisnya masa lalu. Mantanmu adalah MASA LALU dan hanya menjadi penggalan kecil dalam perjalan hidupmu. Kebahagiaan hari ini dan hari-hari esok adalah kebahagiaan yang harus kamu nikmati.
3. Mantan BUKAN PASANGAN TERBAIKMU
Percayalah bahwa Tuhan akan memberikan yang terbaik untukmu, bukan apa yang kamu inginkan! Apa yang kamu pikir baik untukmu belum tentu baik menurut ukuran Tuhan. Artinya, Tuhan hanya menjadikan mantanmu sebagai bagian untuk belajar. Mantanmu bukan yang terbaik untukmu menurut Tuhan. Jadi, lupakan saja!
Nah, dengan tips-tips di atas, semoga kamu bisa melupakan mantanmu dan menikmati hari-harimu menjadi lebih indah dan menyenangkan!
Oh, iya, kalau mau nanya-nanya soal cinta boleh juga kok ....